Bojonegoro, mediapantura.com – Lahan hutan seluas 1 Ha di petak 82 RPH Soko, KPH Bojonegoro tepatnya di jalan raya Dander-Ngasem, Desa Sendangharjo, Kecamatan Ngasem, Kabupaten Bojonegoro terbakar, Jum’at (06/09). Kebakaran lahan hutan tersebut masih belum diketahui penyebab pastinya, namun kebakaran lahan hutan tersebut terjadi diduga dibakar orang yang tidak kenal.
Mengetahui adanya kebakaran lahan hutan, Kasban, Kasi Trantib Kecamatan Ngasem langsung melaporkan kejadian tersebut ke Dinas Pemadam Kebakaran. Mendapat laporan, Dinas Damkar mengerahkan 5 personil dan 1 unit armada dari pos Kota serta 1 unit armada water suplay dan 3 personil BPBD Bojonegoro.
“Begitu mendapat laporan langsung menerjunkan armada dan personil dari pos kota dan satu armada water suplay. Sekitar pukul tujuh malam petugas selesai melakukan pemadaman api,” ucap Sukirno Kabid Pengendali Kebakaran.
Ketika dalam perjalanan untuk melakukan pemadaman kebakaran lahan hutan sempat terkendala adanya pelaksaan proyek pengecoran jalan yang berlokasi di Desa Dander dan Desa Ngunut Kecamatan Dander. Meski demikian, petugas Damkar dari Pos Kota berhasil memadamkan api yang membakar lahan hutan. Akibat kejadian tersebut mengakibatkan matinya jasat renik dan tumbuhan bawah. (luh/red)