Bojonegoro, mediapantura.com – Untuk mengisi kekosongan Jabatan Kepala Desa di beberapa Desa di Kecamatan Kepohbaru, pagi tadi Jumat (23/8/2019) bertempat di Pendopo Kecamatan telah dilantik 4 (empat) Pejabat Sementara Kepala Desa. Keempat Pejabat Sementara Kepala Desa tersebut antara lain Desa Cengkir yang diisi oleh Edi Purwanto, Desa Sumberagung yang diisi oleh Achmad Daur, Desa Sumbergede yang diisi oleh Sungkono dan Desa Turigede yang diisi oleh Suprianto.
Kapolsek Kepohbaru AKP Yasimbang yang hadir dalam pelantikan Pejabat Sementara Kepala Desa tersebut menghimbau, setelah dilantik para Pejabat tersebut agar segera melaksanakan tugasnya serta bekerjasama dengan Bhabinkamtibmas. Sehingga roda pemerintahan di Desa bisa terus berjalan.
“Segera bekerjasama dengan Bhabinkamtibmas kami agar pelayanan kepada masyarakat khususnya di desa dapat terlayani” himbau Kapolsek Kepohbaru.
Sementara itu, Camat Kepohbaru Dra. Sri Nurma Arifa, MM mengajak seluruh element masyarakat dan 3 pilar di wilayahnya dapat terjalin hubungan keharmonisan. Dengan hubungan yang lebih baik, maka pelayanan kepada masyarakat dapat juga terlayani dengan baik.
“Mari saling bekerjasama membangun desa” ajak Camat Kepohbaru.
Kegiatan yang diakhiri dengan sumpah jabatan oleh keempat Pejabat sementara tersebut berjalan dengan aman dan lancar.(waf/red)