Jelang Pilkada, Kapolres Blora Gelar Talk Show

Blora, mediapantura.com – Meskipun Pilkada Blora baru dilaksanakan tahun 2020 mendatang, Kepolisian Resor Blora, (Polres Blora) Polda Jateng terus melakukan kegiatan kepolisian untuk menjaga situasi yang aman dan kondusif, demi kelancaran dan kesuksesan Pesta Demokrasi warga Blora tersebut.

Salah satu yang dilakukan adalah dengan menggelar Talk Show Kapolres Blora Menyapa yang di gelar di RSPD Gagak Rimang Blora, Jumat, (22/11/2019).

Selain Kapolres Blora AKBP Antonius Anang,S.I.K.,M.H hadir sebagai nara sumber Ketua PWI Blora Wahono,S.Sos dan Ketua Bawaslu Blora Lulus Marionan.

Dalam Talk Show tersebut Kapolres Blora mengungkapkan bahwa Polres Blora, selaku pihak keamanan telah siap untuk mengamankan seluruh tahapan Pilkada Blora tahun 2020.

“Polres Blora beserta jajaran telah siap untuk mengamankan tiap tahapan Pilkada 2020 Kabupaten Blora.” Ucap Kapolres Blora.

Menanggapi salah satu pertanyaan dari pendengar Radio Gagak Rimang tentang Pola Pengamanan Polres Blora selama Pilkada Blora 2020. Kapolres membeberkan bahwa, secara Umum Anggota telah siap, namun secara spesifik untuk pola pengamanan, Kapolres membeberkan bahwa Pola pengamanan dibentuk sesuai dengan Situasi dan kondisi dilapangan, karena sementara ini belum terdapat data yang valid, tentang siapa Calon Bupati dan Wakil Bupati, maupun Berapa Jumlah TPS dan juga Lokasi TPS, maka belum bisa menentukan Pola Pengamanan yang akan di lakukan. “Intinya, Polres Blora Sudah siap dalam pengamanan, namun untuk Pola pengamanan itu sendiri, akan kami buat berdasarkan kondisi dan situasi dilapangan, dan berdasarkan kerawanan kerawanan yang ada nantinya.” Ujar Kapolres.

Sementara itu Ketua PWI Blora, Wahono mengajak seluruh masyarakat Blora, terutama Awak media, agar menyajikan berita berita yang berimbang selama proses Pilkada 2020. Kepada masyarakat Blora, Wahono mengajak agar ikut aktif dalam menangkal hoax selama Pilkada 2019, demi terciptanya Pilkada yang aman, damai dan kondusif. “Kami himbau kepada rekan rekan wartawan, agar menyajikan berita yang berimbang dan selalu menjaga netralitas serta kode etik wartawan.” Ucap Wahono.

lebih lanjut Wahono menambahkan, bahwa PWI Blora akan selalu menjalin sinergi dengan semua instansi untuk menciptakan situasi yang sejuk dalam Pilkada 2020 Kabupaten Blora. “PWI Blora akan selalu bersinergi dengan instansi terkait, untuk bersama sama menjaga situasi Blora agar tetap adem dan sejuk terutama menjelang Pilkada 2020 Blora.” Ucap Wahono.

Talk Show yang berlangsung selama 60 menit tersebut mendapat respon yang bagus dari masyarakat Blora, terutama para pendengar radio Gagal Rimang, antusias masyarakatpun bagus, terbukti dari banyaknya penelepon yang masuk, bahkan waktu 60 menit terasa masih kurang.

Statement Terakhir Kapolres Blora Sebelum Talk Show berakhir, Kapolres mengajak warga Blora, terutama yang sudah mempunyai hak pilih, untuk ikut aktif menggunakan hak pilihnya, dan Polres Blora menjamin pelaksanaan Pilkada Blora yang aman dan kondusif.(red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *