Bojonegoro – Sukur Priyanto adakan latihan bersama motocross cup, latihan bersama di Sirkuit Bumi Sambiroto Desa Sambiroto, Kecamatan Kapas Bojonegoro, kegiatan tersebut di ikuti Sebanyak 88 crosser dari berbagai daerah di Jawa Timur, Minggu (15/10/2023).
Dalam kegiatan itu nampak hadir PJ Bupati Bojonegoro Adriyanto, di kesempatan itu PJ Bupati sempat mengitar sirkuit dengan di bonceng oleh crosser asal Bojonegoro, nampak Sukur Priyanto Wakil Ketua DPRD Bojonegoro mengiringi dengan membawa Bendera (Chequered).
Menurut Sukur Priyanto diakanya kegiatan itu untuk menyalurkan hobi dan agar saling mengenal sesama crosser.
“Dengan diadakannya kegiatan ini saya berharap bisa saling kenal lah antar sesama crosser dan bisa terjalin komunikasi dan tukar pengalaman”, tutur pemilik sirkuit itu.
Sementara itu Kepala desa Sambiroto Gunawan atau yang akrab di sapa mas Gun mengaku senang dengan diadakannya kegiatan tersebut, karena bisa menambah masukan sampingan untuk masyarakat.
“Menurut saya sangat bagus ya adanya kegiatan ini, Karena masyarakat sekitar itu bisa mendapatkan uang tambahan, dari parkir dan lain-lain”, terangnya.
Edi Sabara salah seorang crosser dari Club Rasan Rasan Racing Team mengatakan sangat mengapresiasi kegiatan ini.
“Saya sangat mengapresiasi diadakannya kegiatan ini, karena kita bisa menyalurkan hobi di tempat yang pas, sehingga harapan saya, generasi muda itu tidak ugal-ugalan dijalan raya karena ada lokasi yang pas untuk mereka, alangkah lebih bagus kalau kegiatan semacam ini di adakan seminggu sekali atau sebulan sekali”, pungkasnya.(pur/red)